ALAT PENGERING KRUPUK HEMAT ENERGI

 

Ir. Abi Bakri, Msi  dkk  

Perusahaan-perusahaan kerupuk pada umumnya melakukan pengeringan dengan cara penjemuran secara langsung yang efektifitasnya sangat bergantung pada intensitas panas matahari, sehingga hambatan yang terjadi adalah pada musim penghujan. Alat pengering krupuk hemat energi yang dibuat dapat mengatasi hambatan-hambatan tersebut yaitu proses produksi dapat berlangsung secara kontinyu tanpa harus terganggu oleh kondisi cuaca, disamping juga meningkatkan efisiensi konsumsi energi proses pembuatan kerupuk secara keseluruhan dan meningkatkan daya saing kualitas produk di pasaran.

Alat tersebut  berukuran  200 cm x 100 cm x 140 cm dengan jumlah rak 12 buah yang masing-masing berjarak 20 cm sama lain dilengkapi dengan blower yang mempunyai kecepatan putas 3000 – 3600 RPM, dengan arus listrik 1,5 Ampere. Kapasitas alat adalah 30 kg kerupuk basah dengan lama pengeringan 3 – 4 jam menjadi 18 kg kerupuk kering. Keistimewaan alat ini adalah memanfaatkan panas pada saat pekerjaan penggorengan kerupuk.

 
Send mail to p.politani@mailcity.com with questions or comments about this web site.
Design © (Dudik Hadi Iswanto) * SIM & LAN * Politeknik Pertanian Negeri Jember *
Last modified: August 08, 2001